TEKS BERJALAN

SELAMAT DATANG DI BLOG TUBAGUS AJI PERMANA

Friday, January 9, 2015

Peredaran Narkoba di Lingkungan Kampus


Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarrakatuh.  

        Narkoba (singkatan dari Narkotika, Psikotropika dan Bahan Adiktif berbahaya lainnya) adalah bahan/zat yang jika dimasukan dalam tubuh manusia, baik secara oral/diminum, dihirup, maupun disuntikan, dapat mengubah pikiran, suasana hati atau perasaan, dan perilaku seseorang. Narkoba dapat menimbulkan ketergantungan (adiksi) fisik dan psikologis.

        Narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan tanaman, baik sintetis maupun semi sintetis yang dapat menyebabkan penurunan atau perubahan kesadaran, hilangnya rasa nyeri dan dapat menimbulkan ketergantungan (Undang-Undang No. 22 tahun 1997).

Jenis-jenis Narkoba :

1. Narkotika
Narkotika adalah “Zat yang bisa menimbulkan pengaruh tertentu bagi yang menggunakannya dengan memasukkan kedalam tubuh.
Pengaruh tersebut bisa berupa pembiusan, hilangnya rasa sakit, rangsangan semangat dan halusinasi atau timbulnya khayalan-khayalan. Sifat-sifat tersebut yang diketahui dan ditemukan dalam dunia medis bertujuan dimanfaatkan bagi pengobatan dan kepentingan manusia di bidang pembedahan, menghilangkan rasa sakit dan lain-lain.

2. Psikotropika
Psikotopika adalah zat atau obat bukan narkotika, baik alamiah maupun sintesis, yang memiliki khasiat psikoaktif melalui pengaruh selektif pada susunan saraf pusat yang menyebabkan perubahan khas pada aktivitas normal dan perilaku.

3. Zat adiktif lainnya
Zat adiktif lainnya adalah zat – zat selain narkotika dan psikotropika yang dapat menimbulkan ketergantungan pada pemakainya.

           Berbicara tentang Narkoba tidak akan ada habisnya didunia ini, kerap kali kita melihat atau mendengar berita tentang narkoba entah di Televisi, Radio, Koran, dan Internet.
Meskipun sudah banyak yang ditangkap karena menggunakan atau menjual narkoba, tapi tetap saja masih banyak yang menjual dan memakai narkoba, bahkan setiap tahunnya makin bertambah.
            Narkoba bukan saja menyerang kalangan dewasa, kalangan pelajar pun kian banyak yang menjadi penjual dan penggunanya, itu dikarenakan sangat mudah untuk mendapatkan narkoba.
Seperti yang dikutip HarianTerbit.com
" Jakarta, HanTer – Badan Narkotika Nasional (BNN) menyatakan, sebanyak 22 persen pengguna narkoba di Indonesia dari kalangan pelajar dan mahasiswa.Hasil survei BNN di tiap-tiap universitas dan sekolah pada 2011 itu ditaksir bisa lebih besar lagi saat ini, mengingat adanya tren peningkatan pengguna narkotika.
Kepala Bagian Humas BNN, Kombes (Pol) Sumirat Dwiyanto, menyampaikan, pelajar dan mahasiswa masih menjadi kelompok rentan pengguna narkoba. Lemahnya pengawasan orangtua serta labilnya psikologi remaja membuat mereka mudah terjerumus menggunakan narkotika "
          Narkoba kian menyebar ke semua pelajar dan mahasiswa dikarenakan dimasa masa para pelajar adalah masa dimana rasa ingin tahunya besar, jadi ketika para pelajar mencoba untuk memakan narkoba dan disaat itu pula narkoba menyebarkan zat adiktif dalam tubuh pemakai, maka akan terus menerus ingin mencandu narkoba. Kalangan pelajar bukan hanya menjadi pemakai melainkan juga banyak yang menjadi pengedar narkoba.

Kita sebagai masa depan bangsa indonesia harus memerangi narkoba sekuat tenaga, agar narkoba tidak lagi memakan korban lagi.
Cara mencegah narkoba :
1. Ketahuilah bahaya narkoba yang ditimbulkan jika dikonsumsi
2. Menanamkan nilai nilai agama dalam diri
3. Ikut serta dalam kegiatan positif
4. Tolak dengan tegas jika ada teman atau kerabat yang menawarkan narkoba
5. Lapor kepada pihak yang berwajib, jika ada teman atau kerabat yang menawarkan narkoba
6. Nasehati teman atau kerabat yang menggunakan atau menjual narkoba

         Sekian postingan pembahasan mengenai narkoba dan cara mencegahnya, semoga bermanfaat untuk para pembaca.
Mohon maaf apabila ada kesalahan kata atau lainnya. Terima kasih
Wassalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

Sumber :
http://harianterbit.com/read/2014/09/13/8219/29/18/22-Persen-Pengguna-Narkoba-Kalangan-Pelajar
http://belajarpsikologi.com/pengertian-narkoba
http://sembilanezappo.wordpress.com/apa-yang-dimaksud-narkoba

No comments:

Post a Comment